Quantcast
Channel: Nathalia DP
Viewing all articles
Browse latest Browse all 853

Ngaboseh, Yuk!

$
0
0

Selamat hari Senin! Selamat kembali ke rutinitas! :)

Kalau saya, hari Senin itu berarti kembali ngaboseh sepeda (mengayuh pedal sepeda), mengantar-jemput Jav ke sekolahnya. Sebenarnya sekolah Jav enggak jauh-jauh amat, sekitar 1,5 km dari rumah. Tapi ya lumayan juga kalau jalan kaki. Kalau bolak-balik kan jadinya 6 km :p Sekali-kali sih masih asyik, tapi kalau setiap hari? Duh, enggak deh. Harus menyeberang jalan pula, karena sekolahnya kan ada di komplek seberang.

Pakai ojek? Enggak ada. Di sini adanya becak. Boros kalau tiap hari pakai becak, maklum sumber energinya kan dari tenaga manusia. Pakai motor? Enggak bisa. Pakai mobil? Hmmm, belum berani. Jadi, pakai sepeda saja lah, sekalian olahraga.

Semua anggota keluarga (termasuk Jav) sudah sering menyuruh saya untuk lebih berani menyetir mobil. Ya, kalau hanya maju-mundur atau belok kanan-kiri sih bisa lah. Masalahnya, saya masih suka merasa horor setiap harus keluar komplek. Penyebabnya, jalan keluar dari komplek rumah saya menuju jalan raya itu agak menanjak. Kalau jalannya kosong sih, enggak ada yang perlu dikhawatirkan. Tapi sekarang ini, setiap hari, pukul berapapun, pasti ramai terus. Jangan ditanya deh kalau di waktu-waktu puncak, mau keluar komplek saja susah, macet.

Makanya, saya selalu panik duluan kalau melihat jalan di depan komplek yang dipadati oleh berbagai kendaraan. Apalagi kalau ada mobil lain yang mengekor di belakang. Menunggu jalannya sepi, pasti diklakson sama mobil di belakang. Maju sedikit-sedikit, suka pada enggak mau mengalah, terutama motor-motor. Apalagi saya juga belum lihai mengatur gas dan koplingnya. Yang sering kejadian, malah mundur mobilnya. Ujung-ujungnya diklakson juga sama mobil di belakang :))

Padahal kalau latihan di tempat sepi, biasanya lancar-lancar saja tuh. Belum kuat mental nih....

Nah, kalau pakai sepeda kan enggak perlu panik. Jalanan padat, tunggu saja dulu sampai mendapatkan waktu yang pas untuk menyeberang. Misalnya ketika sedang macet total sehingga kendaraan lain harus berhenti atau ketika ada mobil yang menyeberang sehingga ada kesempatan bagi saya untuk ikut menyeberang juga. Ya, saya memang payah paling takut menyeberang jalan, heuheu.... Tapi karena pakai sepeda, mau menunggu lama juga enggak akan ada kendaraan lain yang terganggu. Iya kan :D

Jadi, dinikmati sajalah rutinitas menjemput Jav menggunakan sepeda ini, meskipun ibu-ibu yang lain mah jemputnya pakai motor atau mobil. Enggak apa-apa lah walaupun harus bersahabat dengan terik matahari yang menyengat, asal rajin pakai sunblock dan sunglasses aja. Apalagi, bersepeda kan memiliki banyak manfaat. Di antaranya:
  • Menjaga daya tahan tubuh
  • Menyehatkan jantung
  • Mengencangkan otot
  • Menyehatkan pernapasan
  • Memperkuat kerangka tubuh
  • Mengurangi stres
  • Mencegah obesitas
  • Menyeimbangkan koordinasi tubuh
  • Membakar kalori
  • Dan, pssst, katanya bisa mengurangi selulit di paha juga loh, hihihi....

Walaupun begitu, melatih mental dan meningkatkan keterampilan mengendarai mobil tetap menjadi prioritas. Supaya mobilitas bisa lebih lancar ;)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 853

Trending Articles